AshefaNews – Dalam rangka memantau keamanan masyarakat, Polres Metro Jakarta Selatan (Jaksel) memasang sejumlah CCTV. Pemasangan itu dilakukan di sebuah gang panjang di kawasan Jagakarsa, Jaksel.
Kapolres Metro Jaksel, Kombes Pol Ade Ary, mengungkapkan bahwa pemasangan CCTV itu merupakan tindak lanjut dari keluhan masyarakat. Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Polres pun langsung melakukan pemasangan.
“Kasi TIK gerak cepat tindaklanjuti keluhan warga saat Jumat Curhat,” ungkapnya dalam keterangan tertulis, Jakarta Selatan, Senin (30/1/2023).
Ade menjelaskan, bahwa sebelumnya masyarakat sekitar merasa khawatir dengan keamanan di sekitarnya, khusus di Gang Wates. Ade pun berharap, pemasangan CCTV tersebut dapat mengurangi kekhawatiran masyarakat.
“Pemasangan CCTV tersebut merupakan swadaya dari kantong Pak Kasi TIK, AKP Irwan,” ujarnya.
Sementara itu, Kasi TIK Polres Metro Jaksel AKP Irwan Setiaki mengatakan, pemasangan CCTV dilakukan pada Minggu (29/1/2023). Setidaknya ada delapan CCTV yang dipasang di sepanjang jalan gang yang berjarak kurang lebih 700 meter.
“Pemasangan jaringan kabel CCTV Jalan Wates dan di Pos Kamling RT 011/RW 05 sepanjang 700 meter. Kamera delapan titik yang akan memantau sepanjang Jalan Wates keluar maupun masuk,” katanya.
Irwan menambahkan, pemasangan CCTV juga dibantu oleh masyarakat sekitar. “Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar serta kondusif,” ungkapnya.
(DM)