Pemuda Bandung Ngaku Jadi Korban Begal di Kiaracondong, Polisi: Bukan Begal, Itu Keributan Antar Pemuda

Bagikan:

AshefaNews, Bandung – Rekaman video sejumlah pemuda yang mengaku menjadi korban begal di jalan Ibrahim Adji, Kiaracondong viral di media sosial (Medsos). Pemuda dalam video tersebut terlihat mengalami luka dan menunjukkan senjata tajam yang diklaim milik pelaku begal.

Menanggapi hal itu, Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Aswin Sipayung membantah pernyataan pemuda tersebut. Dari pendalaman polisi, kejadian tersebut merupakan keributan antar pemuda.

“Dari informasi sumber, bahwa ini bukan pembegalan tapi percekcokan antara orang, antar teman mereka. Jadi ini bukan begal,” kata Aswin di Mapolrestabes Bandung, jalan Jawa Kota Bandung, Kamis (26/1/2023).

Aswin mengungkapkan bahwa, pihaknya telah mengamankan sejumlah pemuda yang terlibat dalam keributan menggunakan senjata tajam tersebut. 

Saat ini, masih mendalami kasus tersebut dan masih memburu sejumlah orang terlibat dalam keributan.

“Iya jadi karena ini viral, saya harus memberikan sedikit informasi bahwa ada beberapa tersangka yang kami amankan tersangka. Untuk pastinya setelah tersangka semua ditangkap di BAP akan kami rilis resmi. Tapi ingat bahwa ini info awal ini bukan begal,” ujarnya.

“Tidak, ini tidak begal. Jadi bukan perampasan pepet rampas, konflik per orangan saja,” pungkasnya.

Sebelumnya, unggahan video berisi pengakuan sejumlah pemuda yang mengaku sebagai korban begal viral di media sosial Instagram.

“Iya ini tanggal 24 Januari 2023 kota Bandung lokasinya di jalan Kircon telah terjadi pembegalan dengan dua korban dengan senjata tajam,” ujar perekam video.

(RM – DS)

Scroll to Top