AshefaNews, Jakarta – Presenter Indra Bekti saat ini tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat. Bekti mendapatkan pertolongan usai mengalami pingsan di toilet.
Dikabarkan, Indra Bekti mengalami pendarahan pada otak. Hal itu dibenarkan oleh asistennya bernama Roy. Roy pun menjelaskan kronologi Indra Bekti pingsan di toilet.
Saat itu, pria berusia 44 tahun itu tengah melakukan siaran di salah satu radio. Saat siaran, Inbek izin untuk ke toilet namun ketika ditunggu lama Indra Bekti tidak kembali.
“Dapet cerita dari tim jadi hari ini ulang tahun. Ulang tahun kerjaannya tiap hari siaran salah satu radio, tiba-tiba izin ke toilet, nah dari toilet nggak balik-balik, disamperin kondisi lagi pingsan,” ungkap Roy saat dihubungi melalui telepon, Rabu (28/12/2022).
Saat itu, Indra Bekti pun ditemukan oleh tim dalam kondisi pingsan. Mereka akhinya menghubungi ambulan dan membawa Bekti ke rumah sakit.
“Iya langsung dibawa ambuland tapi memang dalam obrolan beberapa hari ini seminggu ini ngeluh pusing, ‘Roy pusing Roy pusing’. Dia sempat tensi juga, tensinya gitu,” pungkas Roy.
(RM – FF)