AshefaNews – Juara tinju kelas berat Tyson Fury dijadwalkan akan naik ring menghadapi Oleksandr Usyk. Keduanya akan adu jotos pada 2023 mendatang, antara 18 Februari dan 4 Maret.
Jelang pertarungan itu Fury mengajak legenda Manchester United Wayne Rooney menjadi sparring partner. Ronney sengaja Fury gandeng sebagai lawan pemanasannya lantaran tubuh Rooney dianggap serupa dengan Usyk.
“Saya berbicara dengan Wayne (Rooney) tadi malam dan dia siap untuk itu (sparring partner),” ujar Fury baru-baru ini.Â
“Jadi kami akan membawa Wayne untuk persiapan menghadapi Usyk,” lanjut Fury.
Petinju 34 tahun itu bersikeras rencana sparring partner dengan Wyane Rooney bukan sekadar omong kosong atau candaan.
“Tidak, tidak, sangat serius,” tutur Tyson Fury.
“Dia setuju, jadi dia akan datang ke pemusatan latihan selama sekitar empat minggu untuk membantu saya,” kata Fury lagi.
Tyson Fury mengaku memiliki sejumlah alasan mengajak Wayne Rooney jadi rekan berlatih jelang melawan Oleksandr Usyk.
Selain Fury merupakan penggemar berat Manchester United, Rooney yang juga legenda Setan Merah berasal dari keluarga petinju. Karena itu juga Rooney tercatat sebagai penggemar berat tinju.
Pertarungan tinju kelas berat Fury vs Usyk ini akan mempertaruhkan sabuk juara masing-masing petinju. Saat ini Fury memiliki sabuk WBC seangkan Usyk mempunyai sabuk WBA, IBF, dan WBO.
(RM – Alam)