AshefaNews, Kulon Progo – Seorang penderes nira di Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) ditemukan meninggal dunia di atas pohon kelapa. Polisi menyebut korban meninggal karena penyakit jantung.Â
Korban bernama Sumijo (55) warga Dusun Sremo Lor, Kalurahan Hargowilis, Kapanewon Kokap, Kulon Progo. Adapun korban ditemukan tak bernyawa ketika sedang memetik nira di pohon kelapa setinggi 12 meter milik tetangganya pada Rabu (8/2/2023) siang tadi.
“Kami dapat laporan penderes nira meninggal ini sekitar pukul 11.00 WIB,” ungkap Kapolsek Kokap, AKP Zainuri kepada wartawan Rabu sore.
Zainuri menerangkan kejadian bermula saat pemilik lahan, bernama Sumaryati (58) mendengar teriakan minta tolong. Saat dicek, suara itu bersumber dari Sumijo yang sedang menderes nira.
“Saksi (Sumaryati) kemudian meminta tolong tim SAR Sermo untuk mengevakuasi korban. Namun korban sudah dinyatakan meninggal dunia,” ucap Zainuri.
Zainuri menjelaskan dari hasil pemeriksaan medis tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban. Adapun informasi keluarga menyebut bahwa korban mengidap penyakit jantung.
“Sehingga dugaannya meninggal karena serangan jantung,” ucapnya.Â
(RM – JR)