DPR Dukung Larang Siswa Bawa Lato-Lato ke Sekolah

Bagikan:

AshefaNews, Jakarta – Kebijakan sejumlah sekolah yang melarang siswanya membawa mainan lato-lato saat kegiatan belajar mengajar mendapat dukungan kalangan dewan.

Anggota Komisi X DPR RI, Debby Kurniawan menilai langkah tersebut sangat tepat karena mainan tersebut bisa membuat fokus belajar para siswa berkurang.

“Saya dukung dengan larangan siswa bawa lato-lato ke sekolah. Karena saya khawatir siswa lupa waktu dan tempat saat memainkan lato-lato. Suara yang timbulkan juga saya nilai bisa mengganggu kegiatan belajar,” kata Debby dalam keterangannya, Senin (9/1/2023).

Tak hanya itu, Debby juga meminta kepada orang tua atau wali murid juga membantu sekolah mengingatkan anaknya untuk tak membawa lato-lato ke sekolah.

“Kita juga minta orang tua peduli ikut awasi anaknya tak membawa lato-lato ini ke sekolah. Ini agar para siswa tetap fokus dalam belajar,” jelas politikus Demokrat ini.

Untuk diketahui, beberapa sekolah di Kabupaten Bandung, Lampung dan sekolah lain mengeluarkan kebijakan pelarangan siswa membawa mainan lato-lato ke sekolah. Hal ini karena permainan lato-lato dikhawatirkan mengganggu proses belajar mengajar di sekolah.

(RM – TYO)

Scroll to Top