Obat Sariawan Alami dan Medis Paling Ampuh

Bagikan:

AshefaNews Seperti yang Anda ketahui, sariawan merupakan luka terbuka yang terjadi di bagian mulut seperti gusi, lidah, dinding-dinding langit mulut serta bagian pipi dalam. Umumnya, sariawan ini sering terjadi sehingga yang menderitanya akan sangat mengganggu dan akan mengalami kesulitan makan ataupun minum. Selain kekurangan vitamin C, sariawan juga sering muncul ketika daya tubuh melemah dan kondisi ini juga bisa terjadi ketika Anda stress atau bisa juga karena kekurangan vitamin B12 dan asam folat, serta adanya infeksi bakteri atau jenis virus tertentu yang masuk ke dalam rongga mulut.

Apabila sariawan ini semakin parah dan Anda mengalami kesulitan untuk makan enak, Anda bisa membeli obat di apotek maupun di warung sekitar untuk cara cepat mengatasi sariawan tersebut. Selain itu, bisa juga menggunakan obat alami.

Namun, biasanya sariawan akan hilang dengan sendirinya tanpa perlu pengobatan yang serius dalam hitungan beberapa minggu. Pada artikel ini kita akan membahas mengenai obat sariawan yang alami dan medis.

Obat Sariawan Alami 

Jika sudah tak kuat menahan rasa sakit tersebut, Ada beberapa cara alami yang bisa membantu mengatasi sariawan dengan bahan-bahan yang ada di dapur Anda.

Adapun beberapa cara untuk mengatasi sariawan dengan obat sariawan alami, yaitu :

1. Air putih

Mengonsumsi air putih lebih banyak merupakan salah satu cara ampuh untuk mengatasi sariawan. Karena sariawan sendiri menyebabkan mulut menjadi kering sehingga meningkatkan resiko dehidrasi apabila tubuh tidak cukup dengan asupan cairan.

Maka dari itu, minum air putih dengan cukup dapat menjadi salah satu obat secara alami untuk mengatasi sariawan, sehingga sangat penting untuk dikonsumsi setiap harinya.

2. Larutan air garam

Menggunakan larutan garam merupakan salah satu pengobatan alami yang sudah diyakini sangat efektif sejak zaman dulu. Pasalnya, berkumur-kumur dengan larutan air garam dapat mengatasi berbagai jenis sakit seperti peradangan tenggorokan, meredakan nyeri dan sekaligus dapat mempercepat proses penyembuhan jaringan mulut yang terkena sariawan.

Bahkan tak hanya itu saja, berkumur larutan air garam juga dapat membantu mengatasi nyeri akibat sakit gigi.

Tentunya pun caranya cukup mudah, Anda cukup ambil satu sendok garam, lalu masukkan kedalam gelas yang berisi air hangat. Setelah itu, berkumur-kumurlah selama 15-30 detik dan segera lakukan berulang kali dalam sehari.

3. Madu

Selanjutnya obat untuk mengatasi sariawan secara alami adalah Madu. Pasalnya, sumber makanan yang satu ini dikenal memiliki sifat anti-bakteri dan anti-radang.

Sebuah penelitian sudah menunjukkan bahwa madu cukup efektif untuk meredakan nyeri dan memperkecil ukuran sariawan serta gejala kemerahannya. Bahkan tak hanya itu, madu juga dapat dianggap mampu untuk mencegah infeksi yang terjadi akibat sariawan.

Makanya Anda disarankan untuk mengoptimalkan cara ini, dengan cara mengoleskan madu ke dalam luka sariawan dengan 4 kali dalam sehari.

Namun, jika Anda ingin mendapatkan manfaat madu yang lebih maksimal, maka pilihlah madu murni. Karena madu murni tidak melewati proses pasteurisasi atau proses pemanasan untuk mematikan sebagian mikroba.

Hal tersebut dikarenakan madu murni ( raw honey ) memiliki kandungan antioksidan dan zat-zat lainnya yang lebih kaya dibandingkan dengan madu terpasteurisasi.

4. Minyak Kelapa

Yang terakhir Anda dapat menggunakan minyak kelapa untuk menyembuhkan sariawan. Sebab, minyak kelapa juga menjadi salah satu obat sariawan secara alami, karena minyak kelapa mengandung asam laurat yang tinggi sehingga bersifat antimikroba.

Karena hal tersebutlah yang membuat minyak kelapa dianggap mampu sebagai salah satu obat sariawan secara alami sekaligus mencegah bakteri penyebab dari sariawan yang sudah menyebar kebagian mulut lain.

Tak hanya itu, obat alami ini juga dilengkapi dengan senyawa anti radang untuk meredakan kemerahan serta nyeri akibat iritasi di mulut. Untuk menggunakannya sebagai obat sariawan di bibir, Anda bisa mengoleskan sedikit minyak kelapa ke luka sariawan dan lakukan sekitar 3-4 kali dalam sehari hingga sariawan membaik.

Obat sariawan yang ada di Apotek atau Minimarket 

Nah, meskipun sariawan bisa sembuh dengan obat alami, namun lebih cepat sembuh akan lebih baik. Anda bisa membeli obat sariawan yang ada di apotek maupun di minimarket terdekat. Beberapa diantaranya adalah :

1. Jesscool

Jesscool merupakan minuman dalam bentuk serbuk. Jesscool sendiri memiliki manfaat untuk mencegah sekaligus mengobati beberapa gejala panas dalam seperti sakit tenggorokan, bibir pecah-pecah, sariawan hingga buang air besar. Kemudian adapun khasiat minuman tersebut didukung oleh kandungan formula Extract Thyme dan Chicory root yang sangat efektif sehingga dapat mengatasi beberapa keluhan tersebut.

Anda bisa mengonsumsi nya dengan mencampurkan 1 sachet jesscool dengan air hangat, kemudian aduk sampai serbuknya larut sempurna dan minumlah. Anda bisa meminumnya sampai sariawan mengecil hingga kemarahannya pun hilang.

2. New Hau Fung San

Produk New Hau Fung San merupakan obat herbal untuk mengatasi beberapa masalah pada mulut seperti tenggorokan kering, panas dalam dan sariawan serta bau mulut.

Produk ini memiliki kandungan utama dalam obat sariawan yakni Glycyrrhizae uralencia Radix, Abrus precatorius Folium dan Cinnamomum camphora Folium. Untuk menggunakannya Anda hanya menaburkan bubuk obat herbal ini dalam luka sariawan atau bagian mulut lain yang sakit.

3. Enkasari Herbal

Nah, jika Anda ingin mengikuti obat herbal lainnya, Anda bisa menggunakan Enkasari Herbal untuk mengatasi masalah pada mulut.

Pasalnya, obat kumur yang satu ini memiliki kandungan bahan herbal seperti sari daun sirih, sari daun saga serta akar kayu manis. sehingga ketika bahan tersebut bermanfaat untuk mengobati sariawan, menyamarkan bau mulut dan membunuh bakteri.

Bahkan tak hanya untuk orang dewasa saja, produk Enkasari juga aman digunakan oleh anak-anak. Hanya saja dosis yang digunakan berbeda dari orang dewasa. Untuk itu, selalu pastikan kembali untuk memeriksa label kemasan sebelum menggunakannya.

4. Adem sari

Selanjutnya obat yang paling andalan yaitu Adem sari. Adem sari memiliki kandungan komposisi ekstrak jeruk nipis, vitamin C dan bahan-bahan lainnya sehingga dapat menyembuhkan panas dalam, radang tenggorokan serta sariawan.

Selain itu juga, minuman ini juga cukup populer hingga dapat mengatasi dehidrasi tubuh, serta melembabkan radang tenggorokan. Anda bisa mendapatkanya di apotek atau di minimarket terdekat.

Kesimpulan

Demikian uraian tentang obat sariawan yang dapat kami berikan. Semoga informasi ini dapat membantu anda.

(FR – Alia)

Scroll to Top